Home Sosial Humaniora Pentingnya Transparansi dan Kejujuran untuk Membangun Integritas Masyarakat
Sosial Humaniora

Pentingnya Transparansi dan Kejujuran untuk Membangun Integritas Masyarakat

Share
Pentingnya Transparansi dan Kejujuran untuk Membangun Integritas Masyarakat
Share

Edukasibaru.com – Dengan membangun masyarakat yang berintergitas, transparansi dan kejujuran merupakan pilar yang tentunya tidak dapat diabaikan. Keduanya memiliki pondasi untuk menciptakan lingkungan masyarakat yang harmonis, adil dan penuh kepercayaan satu sama lain. 

Di tengah perkembangan zaman menuju era digital seperti ini menjadi semakin kompleks, kejujuran mudah tergerus untuk mengambil jalan pintas yang salah.

Oleh karena itu, pendidikan dan kesadaran mengenai pentingnya transparansi dan kejujuran seperti artikel ini harus ditanamkan sejak dini, demi menciptakan masyarakat yang bermartabat dan berdaya. 

Sebelum itu mari kita memahami masing – masing kedua pondasi yang penting ini untuk membangun masyarakat yang berintegritas.

Apa itu Transparansi dan Kejujuran

Transparansi merupakan keadaan yang bersifat jelas, nyata dan terbuka. Transparansi ini dengan mudah untuk bisa dipahami secara langsung oleh masyarakat. Pada transparansi memiliki karakteristik, sebagai berikut:

  1. Informatif

Karakteristik pertama ini dapat memberikan informasi berita maupun data secara fakta, jelas dan tentunya akurat.

  1. Keterbukaan

Karakteristik kedua ini dapat memberikan hak bagi setiap orang untuk mendapatkan informasi dengan mudah.

  1. Pengungkapan

Karakteristik ketiga ini dapat mengungkapkan aktivitas serta kinerja kepada masyarakat, jika lingkup ini berada dibidang yang cukup tinggi.

Setelah memahami karakteristik, transparansi memiliki tujuan sebagai berikut:

  1. Menciptakan keterbukaan
  2. Kejelasan informasi
  3. Meningkatkan akuntabilitas

Kejujuran adalah sikap yang menyatakan kebenaran dan kelurusan, tanpa berbohong atau menyangkal dari sebuah fakta. Masyarakat tentunya dapat menerapkan hal ini di kehidupannya sehari-hari pada perkataan, perbuatan dan janji. Pada kejujuran memiliki karakteristik, sebagai berikut:

  1. Mudah mengungkapkan kenyataan
  2. Membawakan kepada hal yang baik
  3. Membuat individu lebih percaya diri
  4. Membangun kepercayaan antar sesama
  5. Dijauhkan dari prasangka buruk

Setelah memahami karakteristik, kejujuran memiliki tujuan sebagai berikut:

  1. Membangun kepercayaan dan kredibilitas
  2. Berkomunikasi secara efektif
  3. Menciptakan budaya yang positif

Relevansi di Kehidupan Masyarakat

Kejujuran dan transparansi sejatinya dapat ditanamkan oleh masyarakat sejak dini, dengan menanamkan nilai – nilai, karakter dan kedewasaan ini merupakan pondasi utama dalam transparansi untuk terus konsisten kedepannya.

Keduanya tidak hanya menguntungkan bagi diri sendiri, melainkan bagi banyak orang diluaran untuk mewujudkan masyarakat yang berintegritas kedepannya.

Manfaat dari kedua hal ini tentunya yang dapat dipercaya oleh masyarakat berupa kejujuran dan transparansi untuk menciptakan efek masyarakat yang menanamkan nilai – nilai kepercayaan dan integritas ke dalam budaya.

Dikutip dari Karla McLaren “Kembangkan karaktermu sehingga menjadi pribadi yang berintegritas.”

Relevansi keduanya ini dalam kehidupan masyarakat sangatlah penting untuk menciptakan lingkungan yang adil dan harmonis mulai dari dunia pemerintahan ataupun hubungan antar individu satu sama lain.

Transparansi dapat menjadikan kepastian bagi segala sesuatu yang terbuka dan dapat dipertanggung jawabkan. Sedangkan kejujuran menjadi landasan untuk membangun kepercayaan.

Jujur pada Diri Sendiri

Dikutip dari Nelson Mandela “Seperti yang telah saya katakan, hal pertama yang harus dilakukan adalah jujur ​​pada diri sendiri. Anda tidak akan pernah bisa memberi dampak pada masyarakat jika Anda belum mengubah diri sendiri. Pembawa damai yang hebat adalah orang-orang yang berintegritas, jujur, tetapi rendah hati.”

Tanpa adanya kedua pondasi berupa transparansi dan kejujuran, para masyarakat tentunya akan terjebak pada ketidakadilan yang akan merusak tatanan sosial masyarakat.

Transparansi dan kejujuran bukan hanya sebagai nilai moral bagi para individu, melainkan fondasi membangun masyarakat yang harmonis. Mengutamakan kedua fondasi dapat menciptakan lingkungan yang penuh kepercayaan masing masing dan saling menghormati kedepannya.

Keberhasilan dalam penerapan keduanya dapat membangun integritas masyarakat. Mari bersama- sama menanamkan nilai transparansi dan kejujuran dalam berbagai aspek kehidupan masyarakat demi masa depan yang lebih cerah kedepannya.

Penulis: Lusiasna Dwi Wulandari

Editor: Haqqi Idral

Share

Leave a comment

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Related Articles
Menghapus Stereotip Gender untuk Menciptakan Peluang yang Lebih Setara
Sosial Humaniora

Menghapus Stereotip Gender untuk Menciptakan Peluang yang Lebih Setara

Edukasibaru.com – Stereotip gender telah menjadi salah satu hambatan terbesar yang ada...

Gen Z Mudah Resign Kerja, Apa Penyebabnya?
Sosial Humaniora

Gen Z Mudah Resign Kerja, Apa Penyebabnya?

Edukasimedia.com- Seringkali kita menjumpai pemberitaan bahwa Gen Z mudah resign kerja, dan...

Fenomena Tawuran Pelajar, Bukti Kurangnya Pendidikan Moral di Usia Dini?
Sosial Humaniora

Fenomena Tawuran Pelajar, Bukti Kurangnya Pendidikan Moral di Usia Dini?

Edukasimedia.com- Pernah mendengar istilah seperti “kreak” yang ada di Semarang, atau mendengar...

Pentingnya Kesetaraan Gender Bantu Membangun Keluarga Utuh dan Bahagia
Sosial Humaniora

Pentingnya Kesetaraan Gender: Bantu Membangun Keluarga Utuh dan Bahagia

Edukasimedia.com – Kesetaraan gender dalam kedekatan keluarga jadi salah satu pondasi dalam...